–kepada Decky
inilah malam kita, dik
bulan penuh
menyentuh tanah yang lusuh
tapi, ketika wajah murungmu itu tampak
hujan berhenti di sini
maka aku tak akan bisa melihat lagi bulan penuh
seperti pinta kau saat aku rindu padamu
benarkah hujan membawa berkah?
tapi petir di mana-mana
gelisah tiba-tiba memburu
dan
sepertinya malam ini
bulan lanyap
UK, 05.11.2009
2 comments:
puisi ini keren :)
salam kenal..
terima kasih banyak sudah mau singgah.... :D
Post a Comment